Kota Madiun Tetap Aman Pasca Pemilu, Walikota Apresiasi Warga Kota
MADIUN (KR) – Menciptakan Kota Madiun yang aman dan nyaman bukan
hanya tanggung jawab dari pemerintah daerah saja, melainkan tanggung jawab dari
semua pihak. Karena pemerintah daerah juga perlu dukungan dari seluruh elemen
masyarakat. Agar, upaya itu dapat terwujud.
Hal tersebut diungkapkan oleh Walikota Madiun Maidi saat
membuka kegiatan Peningkatan Rasa Solidaritas dan Ikatan Sosial di Kalangan
Masyarakat, Selasa (30/7). Kegiatan yang berlangsung di Gedung Diklat itu
dihadiri oleh 200 peserta yang berasal dari tokoh agama dan tokoh masyarakat di
Kota Madiun.
Dalam kesempatan itu, Walikota menyampaikan bahwa Kota
Madiun sebagai kota jasa wajib mendukung segala hal yang berkaitan dengan
pelayanan. Salah satunya adalah keramahtamahan terhadap pengunjung. ‘’Harus ada
modal komunikasi yang bagus. Kalau kita ramah, tamu akan senang,’’ ujarnya.
Dengan keramahtamahan, lanjut Walikota, tamu akan betah
berada di Kota Madiun. Harapannya, hal itu membawa keuntungan bagi masyarakat
karena para tamu tersebut membelanjakan uangnya di kota ini. Di situlah
masyarakat dapat mengambil peluang untuk meningkatkan perekonomian melalui
keterampilan yang dimiliki. Misalnya, membuat makanan khas atau kerajinan
tangan sebagai oleh-oleh.
Tak hanya itu, kebersihan dan kesehatan lingkungan juga
penting untuk dijaga dan dilestarikan. Dengan kerjasama yang baik antara pemkot
dan masyarakat, tentu kota ini dapat terlihat lebih rapi dan indah. Sehingga,
menambah kenyamanan untuk tinggal di dalamnya.