Kepala Kantor Kemenag Kab. Madiun Drs. H. Akhmad Sururi, M.Pd Buka Pelatihan Pembelajaran Tematik
MADIUN (KORAN KRIDHARAKYAT.COM) – Bertempat di Aula Arafah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Madiun, mulai Senin 19 April 2021 sampai dengan Sabtu 24 April 2021 diselenggarakan Pelatihan Pembelajaran Tematik yang dilaksanakan oleh Balai Diklat Keagamaan (BDK) Surabaya. Berkenan hadir sekaligus membuka acara tersebut Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Madiun Drs. H. Akhmad Sururi, M.Pd yang didampingi oleh KASI Pendma.
PANITIA PELATIHAN Pembelajaran Tematik MI dari Balai Diklat Keagamaan Surabaya Drs. Muchamad Muhsinun dalam laporannya menjelaskan bahwa sasaran dari pelatihan tersebut adalah terwujudnya 30 peserta Pelatihan Pembelajaran Tematik Madrasah Ibtidaiyah (MI) di wilayah kerja Kantor Kementerian Agama Kabupaten Madiun yang memiliki kompetensi serta mampu melaksanakan tugas bimbingan di tempat masing-masing dan dapat memacu prestasi dan produktifitas kinerja sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya.
SELANJUTNYA dilaporkan oleh Drs. Muchamad Muhsinun bahwa pelatihan yang dilaksanakan selama 6 hari tersebut bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan, keahlian dan ketrampilan dalam proses pembelajaran dan sikap mental Guru Madrasah agar nantinya dapat melaksanakan tugas dan fungsinya sesuai dengan standar kompetensi sebagai seorang Guru yang profesional. "Prinsip pelaksanaan pelatihan adalah pembelajaran bagi orang dewasa (andragogi), dan agar sesuai sasaran capaian kompetensi yang harus diperoleh para Guru Kementerian Agama, " tambahnya.
KEPALA KANTOR Kementerian Agama Kabupaten Madiun Drs. H. Akhmad Sururi, M.Pd dalam sambutannya menyampaikan selamat datang dan ucapan terimakasih kepada Kepala tim PDWK dari BDK Surabaya dan peserta pelatihan. "Semoga pelatihan yang dilaksanakan selama 6 hari tersebut dapat mencapai tujuan dan sasaran sebagaimana yang diharapkan yaitu peningkatan kualitas dan kompetensi ASN Kementerian Agama yang mampu melaksanakan tugas dengan baik, kompeten dan profesional”, demikian Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Madiun Drs. H. Akhmad Sururi, M.Pd sebagaimana yang diinformasikan Humas Kantor Kemenag Kabupaten Madiun. (KR-AS/ SR/ISTI).