Berita Utama

[News][bleft]

Sari Berita

[Sekilas][twocolumns]

Dusun Darmorejo Selatan Desa Darmorejo Kec. Mejayan Bangun Drainase di Lingkup RT 6 dan RT 7




MADIUN (KORAN KRIDHARAKYAT.COM) - Adanya saluran drainase di lingkup RT 6 dan RT 7 Dusun Darmorejo Selatan, Desa Darmorejo Kecamatan Mejayan sangat diperlukan.  Karena hal tersebut berkaitan dengan kesehatan, kenyamanan dan keasrian di wilayah Desa Darmorejo tersebut. Jika tidak ada genangan air, tidak ada banjir dan pembuangan limbah yang teratur, maka kualitas hidup penduduk di lingkungan RT 6 dan RT 7 Dusun Darmorejo Selatan  akan menjadi lebih baik. Demikian dikatakan Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Madiun Drs. H. Mujono, M.Si pada KRIDHARAKYAT.COM, Sabtu 29 Mei 2021, saat bersama warga masyarakat di lingkungan RT 6 dan RT 7 Dusun Darmorejo Selatan membangun drainase di lingkungan RT dusun tersebut. 





MENURUT Drs. H. Mujono, M.Si
, pembangunan drainase di  RT 6 dan RT 7 Dusun Darmorejo Selatan tersebut sangat penting karena selain berfungsi untuk mengurangi meluapnya air yang berlebih, juga sebagai pengendali air ke permukaan. “Sehingga drainase yang dibangun ini nantinya dapat memperbaiki daerah becek, genangan air, menurunkan permukaan air tanah pada tingkat yang ideal. Disamping itu juga dapat mengendalikan erosi tanah, kerusakan jalan dan bangunan yang ada, serta mengendalikan air hujan supaya tidak meluap dengan berlebihan yang dapat mengakibatkan banjir”, jelas Wakil Ketua DPRD Kabupaten Madiun tersebut. 

SEMENTARA  itu warga Dusun Darmorejo menyampaikan terimakasih atas bantuan pembangunan drainase dari Drs. H. Mujono, M.Si. "Terimakasih Pak Mujono atas bantuannya, Jaya Pak Mujono", ucap salah seorang warga. (KR-AS). 

IKLAN

Recent-Post