Bu Retno Guntur Sasono : Di Masa Pandemi Covid-19, Ternyata UMKM Lebih Kuat
MADIUN (KORAN KRIDHARAKYAT.COM) - Dra. Hj. Retno Djumhariati, MM istri Bapak Drs. H. Guntur Sasono, M.Si anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrat, yang akrab di sapa Bu Retno Guntur Sasono mengunjungi UMKM Rumah Jahit Aura Collection yang beralamat di Desa Prambon Kecamatan Dagangan Kabupaten Madiun.
DALAM kunjungan tersebut, Bu Retno Guntur Sasono beserta rombongan DPC Partai Demokrat Kabupaten Madiun melihat secara langsung hasil-hasil produksi Rumah Jahit Aura Collection. Bahkan memborong masker kain dan dibagikan secara langsung kepada warga sekitar.
“DISAMPING mendampingi kegiatan Pak Guntur Sasono saya juga ada kegiatan dari organisasi PIA (Persaudaraan istri Anggota) FD DPR RI yakni mengunjungi UMKM di wilayah Dapil nya Pak Guntur, meliputi Kota/Kabupaten Madiun, Nganjuk, Jombang dan Mojokerto, karena salah satu program PIA FPD DPR RI adalah meningkatkan perekonomian masyarakat,” tuturnya.
BU RETNO Guntur Sasono mengatakan di tengah-tengah pandemic Covid-19 saat ini, ternyata UMKM lebih kuat dalam menghadapinya dibandingkan dengan indutri-industri besar yang tenaga kerja banyak yang di PHK. “Nah, justru dengan adanya UMKM ini, sepertinya masyarakat lebih bangkit dan lebih mandiri,” ungkapnya.
BU RETNO Guntur Sasono, juga mengaku sangat senang dengan kegiatan ibu-ibu pelaku UMKM tersebut karena dapat membantu meringankan beban perekonomian keluarga. “Saya berharap konveksi milik Ibu Imah ini dapat berjalan lancar, banyak kegiatan, dan banyak pesanan. Saya senang sekali kepada ibu-ibu yang memanfaatkan kegiatan di rumah atau bekerja di rumah untuk membantu meringankan beban keluarga atau perekonomian masyarakat.
DALAM kesempatan itu, Bu Retno Guntur Sasono juga memberikan perhatian kepada posyandu, anak dan ibu hamil berupa bantuan biskuit. “Harapan kami dengan bantuan biskuit tersebut anak –anak balita atau bayi-bayi yang dilahirkan tumbuh sehat cerdas dan kuat,” tambahnya.
PEMILIK Rumah Jahit ‘Aura Collection’ Ibu Imah, mengaku sangat antusias menyambut kunjungan silaturahmi dari Ibu Dra. Hj. Retno Djumhariati, MM. “Harapan kami, setelah adanya kunjungan ini usaha kami makin berkembang dan menambah kepercayaan dari para konsumen. Karena Rumah Jahit ‘Aura Collection’ menerima pesanan jahitan untuk anak hingga dewasa maupun seragam sekolah,” pungkasnya. (KR -AGUNG M).