Pemkab Ngawi Gelar Doa Bersama Dukung Persinga Berlaga
NGAWI (KORAN KRIDHARAKYAT.COM) – Bertempat di Pendopo Wedya Graha Kabupaten Ngawi, Senin 8 November 2021 Bupati Ngawi H. Ony Anwar Harsono, ST, MH bersama Wakil Bupati Dwi Rianto Jatmiko, MH, M.Si, Ketua DPRD Ngawi Heru Kusnindar, Ketua KONI Kabupaten Ngawi Faisol, Manager Persinga Dwi Indarto dan seluruh official dan pemain Persinga mengikuti gelar doa bersama persiapan Persinga dalam kompetisi liga 3 tahun 2021.
BUPATI NGAWI H. Ony Anwar Harsono, ST, MH pada kesempatan tersebut minta kepada seluruh official dan pemain untuk terus menjaga kekompakan dan keharmonisan baik didalam maupun di luar lapangan, agar bisa menumbuhkan chemistry antar pemain dan official yang berdampak positif bagi tim Persinga.
BUPATI NGAWI H. Ony Anwar Harsono, ST, MH berharap seluruh official dan pemain untuk bekerja keras dan menjunjung tinggi sportifitas dalam setiap pertandingan, sehingga terbentuk citra Persinga sebagai team yang baik dengan selalu menjujung tinggi sportifitas disetiap pertandingan. Demikian Bupati Ngawi H. Ony Anwar Harsono, ST, MH sebagaimana diinformasikan Dinas Kominfo Kabupaten Ngawi. (KR-YAN/AS).