Wali Kota Madiun H. Maidi Diagendakan Hadir Pada Kegiatan Ngopi Ireng Bersama DPRD Malam Ini
MADIUN (KORAN KRIDHARAKYAT.COM) - Malam ini, Sabtu (5/2/22), Wali kota Madiun Drs. H. Maidi, S.H., M.M., M.Pd., diagendakan hadir pada kegiatan Ngopi Ireng bersama DPRD Kota Madiun serta masyarakat di Lapak Bumi Semendung, Kelurahan Klegen. Demikian informasi dari Dinas Kominfo Kota Madiun.
NGOPI IRENG merupakan akronim dari Ngobrol Pinter Kanthi Gayeng sebagai cara Wali kota Madiun untuk berkomunikasi dengan warga masyarakat serta sebagai sarana untuk menampung aspirasi warga masyarakat setempat. Berbagai pembahasan bisa dikemukakan dalam giat yang digelar secara santai namun tak lupa tetap menerapkan protokol kesehatan itu. (KR-AGUNG/AS).