Berita Utama

[News][bleft]

Sari Berita

[Sekilas][twocolumns]

Wali Kota Madiun Drs. H. Maidi, S.H., M.M., M.Pd Hadiri Lomba Burung Berkicau Piala Ketua DPRD




MADIUN (KORAN KRIDHARAKYAT.COM
)  – Lomba burung tingkat nasional bertajuk Piala Ketua DPRD Kota Madiun, yang bertempat di Halaman Gedung DPRD Kota Madiun, Minggu (6/03/2022) berlangsung meriah dengan penerapan protokol kesehatan secara ketat. Wali Kota Madiun Drs. H. Maidi, S.H., M.M., M.Pd yang hadir meninjau pelaksanaan prokes pada gelaran lomba itu memberikan apresiasi setingginya kepada panitia. "Terima kasih, semua sudah tertib prokes. Silahkan berkegiatan tetapi protokol kesehatan tidak boleh ditawar," kata orang nomor satu di Kota Madiun tersebut.  






WALI KOTA MADIUN Drs. H. Maidi, S.H., M.M., M.Pd
mengakui antusias peserta cukup tinggi. Setidaknya ada puluhan kategori yang dilombakan. Di kelas utama terdapat kategori murai dengan tiket Rp 2 juta. Tak ayal burung-burung kelas juara itu menjadi rebutan penghobi. Tak terkecuali wali kota. "Tadi sempat saya tawar Rp 400 juta tidak dikasih. Bahkan, burung yang lain tadi ada yang sudah menawar sampai Rp 1 miliar. Bayangkan, piara burung bisa berpenghasilan sebesar itu," jelas suami Hj. Yuni Setyawati Maidi, S.Pd, M.Pd tersebut.  






KARENA ITU
, Wali Kota Madiun Drs. H. Maidi, S.H., M.M., M.Pd berencana menggelar event serupa ke depan. Bahkan, tidak menutup kemungkinan event bakal lebih besar. Hal itu dilakukan untuk mendongkrak nilai jual burung tersebut. Wali kota berharap, kesempatan yang diberikan pemerintah melalui ajang-ajang perlombaan dapat dimaksimalkan pemilik burung. "Jangan sepelekan hobi. Punya hobi yang bermanfaat, tekuni. Hobi itu nanti akan menyempurnakan kehidupan. Bayangkan, dari yang awalnya hobi, malah dihargai ratusan juta," ungkapnya sembari menyebut bakal ada Wali Kota Cup sekitar Mei mendatang. Demikian informasi dari Dinas Kominfo Kota Madiun. (KR-AGUNG/AS).  

IKLAN

Recent-Post