Wakil Bupati Madiun H. Hari Wuryanto, SH, M.Ak Kembali Melakukan Peninjauan ke Sejumlah Proyek Pembangunan
MADIUN (KORAN KRIDHARAKYAT.COM) - Wakil Bupati Madiun H. Hari Wuryanto, SH, M.Ak Rabu (16/11/2022) lakukan peninjauan ke sejumlah proyek untuk memastikan setiap proyek pembangunan yang ada di Kabupaten Madiun dilaksanakan secara optimal.Turut mendampingi Wakil Bupati Madiun, Asisten Administrasi Perekonomian dan Pembangunan, Kabag Pembangunan dan Sumber Daya Alam, Kabag Pengadaan Barang/Jasa.
WAKIL BUPATI Madiun H. Hari Wuryanto, SH, M.Ak pada kesempatan tersebut mengatakan bahwa hasil peninjauan yang dilakukan secara prinsip sudah sesuai dengan jadwal yang telah tentukan. Namun demikian, masih ditemukan proyek yang memerlukan peningkatan. "Alhamdulillah peninjauan pada hari ini pada prinsipnya seluruh proyek yang dilaksanakan sudah sesuai dengan schedule, cuman ada beberapa yang memerlukan peningkatan," ujar Wakil Bupati usai melakukan peninjauan.
PROYEK yang tersebar di berbagai wilayah di Kabupaten Madiun diharapkan mampu optimal dan memiliki kualitas yang baik. Hal tersebut dimaksudkan agar memiliki kemanfaatan yang maksimal bagi masyarakat Kabupaten Madiun. Tantangan musim penghujan juga menjadi salah satu hambatan dalam pelaksanaan proyek. Namun demikian, Mas Hari sapaan akrab Wakil Bupati Madiun H. Hari Wuryanto, SH, M.Ak percaya jika hal tersebut mampu diatasi oleh pelaksana. "Meskipun musimnya penghujan yang juga merupakan hambatan dapat teratasi, kami juga tidak ingin kualitasnya menurun," pungkas Wabup.
ADAPUN peninjauan yang dilakukan dimulai dari Rehabilitasi atap kubah Masjid Quba Kabupaten Madiun. Kemudian dilanjutkan Pembangunan Gedung Kelembagaan Masjid Quba, Pembangunan Trotoar di Jalan Panglima Sudirman, Pelebaran jembatan Tiron-Banjaransari, peningkatan jalan ruas Tiron-Banjaransari.
SELAIN itu juga dilakukan peninjauan Rehabilitasi DAM Piring Desa Sumberejo, Pembangunan Gedung PSC, Rehabilitasi Bangunan di SMPN 2 Nglames, Rehabilitasi Bangunan di SDN Ngadirejo 2, dan Rehabilitasi TK Mutiara Bunda II Desa Ngadirejo. Demikian informasi dari Dinas Kominfo Kabupaten Madiun. (KR-AGUNG/AS).