Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji (Mas Aji) Kukuhkan Komunitas Truck Pacitan (KTP) di Obyek Wisata Pantai Pancer Door
PACITAN (KORAN KRIDHARAKYAT.COM) - Sebuah perkumpulan baru yang mewadahi awak armada truck telah berdiri di Pacitan. Menamakan diri Komunitas Truck Pacitan (KTP) kepengurusan organisasi ini dikukuhkan langsung Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji (Mas Aji) di obyek wisata Pantai Pancer Door, Minggu (15/01/2023). "Saya berharap KTP dan pemda bisa bersinergi membangun Pacitan baik dari sisi sosial maupun perputaran perekonomian," pesan Mas Aji.
SELAIN itu dalam pesannya Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji (Mas Aji) minta sesama anggota KTP untuk menjaga kekompakan khususnya dalam menyikapi setiap persoalan di lapangan. Menjaga persaudaraan serta kondusivitas di jalan. "Saya yakin sukses KTP juga akan menjadi sukses pemerintah daerah," imbuhnya.
DALAM kesempatan tersebut Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji (Mas Aji) mendapat kehormatan mencoba membawa kendaraann truck sebelum mencapai lokasi. Sebagaimana diinformasikan oleh Bagian Potokol dan Komunkasi Pimpinan Kabupaten Pacitan, turut hadir pada pengukuhan tersebut, Kepala Dinas Perhubungan, Forkopimca serta perwakilan komunitas truck dari luar daerah. (KR-MET/AS).