Berita Utama

[News][bleft]

Sari Berita

[Sekilas][twocolumns]

Kepala SDN Kebonagung 02 Sukiyati, S.Pd : 22 Murid Kelas IV dan V SDN Kebonagung 02 Ikuti Ekstra Kurikuler Komputer di Kridha Rakyat

MADIUN (KORAN KRIDHARAKYAT.COM) - Tugas dari para orang tua dan guru diantaranya adalah mempersiapkan anak-anak mereka dengan berbagai macam perbekalan yang tepat untuk menghadapi masa depan. Karena anak-anak yang sedang dididik bukanlah untuk hari ini, tetapi untuk saat nanti. Mereka adalah calon pemimpin di masa yang akan datang, yang kondisi dan tantangannya sangat jauh berbeda dengan zaman kita sekarang.  




DUNIA
sekarang sudah memasuki era informasi, dimana komputer adalah media sentralnya. Tidak terlalu berlebihan jika dikatakan bahwa saat ini hampir semua pekerjaan telah bergantung dengan mesin cerdas ini. Demikian antara lain yang dikatakan Kepala SDN Kebonagung 02, Desa Kebonagung Kecamatan Balerejo, Kabupaten Madiun Sukiyati, S.Pd didampingi dua orang gurunya masing-masing Mega Wijayanti, S.Pd dan Sri Windarti, S.Pd usai mendampingi 22 peserta didiknya mengikuti ekstra kurikuler Komputer di Redaksi KRIDHARAKYAT.COM Jum'at (06/01/2023) sore.  





KEPALA SDN
Kebonagung 02 Sukiyati, S.Pd selanjutnya mengatakan bahwa kegiatan ekstra kurikuler komputer yang dilaksanakan untuk para siswanya tersebut diharapkan dapat bermanfaat, Pertama, kegiatan belajar menjadi lebih mudah, lebih menarik dan menyenangkan. Kedua, meningkatkan daya imajinasi dan kreativitas anak. Ketiga, menjadikan anak terbiasa memecahkan masalah dan berfikir logis. Keempat, memiliki wawasan dan pengetahuan akan dunia TI yang lebih tinggi. Kelima, Berani ambil resiko atau lebih percaya diri. Keenam, Mengetik, menggambar dan menggerakkan mouse. dan yang Ketujuh, filter pornografi dan game kekerasan. "Ini manfaat yang kami harapkan bagi peerta didik kami," tambahnya.  




EKSTRA
kurikuler Komputer SDN Kebonagung 02, dilaksanakan setiap hari Jum'at Pukul 14.00 - 16.00 WIB diikuti 22 orang peserta didik dari Kelas IV dan V dengan instruktur tim Media Kridha Rakyat dan PKBM KA-ER yang dipimpin Agung Marsudi, S.I.Kom dan didampingi guru pendamping SDN Kebonagung 02, Mega Wijayanti, S.Pd dan Sri Winadrti, S.Pd.  (KR-ARNI/AS). 

IKLAN

Recent-Post