Berita Utama

[News][bleft]

Sari Berita

[Sekilas][twocolumns]

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Madiun Gelar Focus Group Discussion (FGD) I Penyusunan Dokumen Kajian RPPLH Kabupaten Madiun

MADIUN (KORAN KRIDHARAKYAT.COM) - Bertempat di Gedung Graha Eka Kapti, Puspem Kabupaten Madiun Jln. Alun-alun Utara No. 1-3 Caruban, hari ini Rabu (5/04/2023) Pemerintah Kabupaten Madiun melalui Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Madiun menyelenggarakan  acara Focus Group Discussion (FGD) I Penyusunan Dokumen Kajian Rencana Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup Kabupaten Madiun. Kegiatan tersebut dibuka oleh Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup Bambang Hari Wicaksono, S.Sos yang mewakili Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Madiun. 




DALAM Focus Group Discussion (FGD) tersebut, selain memperhatikan sambutan dari Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Madiun peserta juga mendapatkan arahan dan pendampingan dari Tim Penyusun  RPPLH yang berasal dari Institut Teknologi Sepuluh November  Surabaya.




ADAPUN
para peserta Focus Group Discussion (FGD) I yang dihadirkan meliputi : Kepala Cabang Dinas Kehutanan Provinsi Jawa Timur Wilayah Madiun, Kepala Badan Perencanaan Pembanguan Daerah, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga, Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Kepala Dinas Sosial, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dinas Tenaga Kerja, Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman, Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi dan Usaha Mikro, Kepala BPS Kabupaten Madiun, Kepala Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Madiun, Camat Se-Kabupaten Madiun (Bersama 1 orang Perwakilan Tokoh Masyarakat yang bergerak di Bidang Lingkungan Hidup), Kepala PDAM Kabupaten Madiun, LSM PERMI, UNS Kampus Caruban, Tenaga Ahli Penyusun Dokumen RPPLH (Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya) dan Tim Dinas Lingkungan Hidup. (KR-EKA MURTI R/AS).  

IKLAN

Recent-Post