Kamis Hari ini, Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji Hadiri "Haul KH. Abdul Mannan Dipomenggolo" di Sarean Gedhe Desa Semanten
PACITAN (KORAN KRIDHARAKYAT.COM) - Kamis (18/05/2023) hari ini, Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji bersama para Masyayikh pondok Tremas, para kyai serta ribuan santri dan masyarakat, menghadiri acara "Haul KH. Abdul Mannan Dipomenggolo" di Sarean Gedhe Desa Semanten. Acara berlangsung khidmat. KH Abdul Mannan Dipomenggolo adalah ulama besar pendiri pondok pesantren tertua dan terbesar di Pacitan, Perguruan Islam Pondok Tremas.
DIAWALI dengan maulidul rosul berlanjut dengan tahlil serta manaqib KH Abdul Mannan Dipomenggolo oleh pengasuh Pondok Tremas KH. Luqman Al Hakim Haris Dimyati. Selanjutnya acara ditutup dengan ma'uidloh hasanah bersama KH. Muhammad Mahfud bin Kharir pengasuh Ponpes Betengan Demak.
HAUL KH. Abdul Mannan Dipomenggolo dilaksanakan setiap 27 Syawal yang bertempat di Sarean Gedhe Semanten tersebut merupakan ulama yang terkenal sebagai generasi ke-3 jejaring ulama nusantara. Merupakan putra Demang Semanten Raden Dipomenggolo. Haul sendiri merupakan bagian dari wujud penghormatan dan upaya untuk meneladani para ulama yang begitu menginspirasi karena telah berdakwah dan memajukan perkembangan agama Islam. Demikian informasi dari Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Kabupaten Pacitan. (KR-MET/AS).