Resmikan Gapura Gang Ayam Alas, Wali Kota Harap Jadi Penyemangat Warga Untuk Tingkatkan Pembangunan
MADIUN (KORAN KRIDHARAKYAT.COM) – Wali Kota Madiun, Dr. Maidi turut hadir dalam tasyakuran peresmian Gapura Kota Pendekar di Jalan Merpati, Gang Ayam Alas, Kamis (8/2) malam.
GAPURA yang menjadi penanda masuk Gang Ayam Alas tersebut memiliki arsitektur khas seperti logo Kota Pendekar. Yakni, dengan perpaduan warna putih, hijau, kuning, dan oranye. Di bagian atas tampak nama Gg. Ayam Alas yang menyala saat malam. Sehingga, memudahkan pengguna jalan untuk mengenalinya.
MELALUI sambutannya, wali kota memberikan apresiasi atas pembangunan gapura. Orang nomor satu di Kota Pendekar itu berharap gapura menjadi awal yang bagus untuk meningkatkan pembangunan di wilayah tersebut. "Tahun ini satu RT saya beri dana Rp 10 juta untuk peningkatan pembangunan," ujarnya.
WALI KOTA pun mengimbau agar anggaran tersebut dapat digunakan dengan baik. Utamanya, untuk perbaikan saluran air, menjaga kebersihan, dan memperbaiki fasilitas warga di lokasi tersebut. Wali kota juga mengajak masyarakat untuk senantiasa menjaga kerukunan. Apalagi, semakin dekat dengan pesta demokrasi tahun ini. "Jangan mudah dipecah belah isu hoax dan tetap jaga keamanan dan ketertiban lingkungan," tandasnya. Demikian sebagaimana diinformasikan oleh Dinas Kominfo Kota Madiun. (KR-AGM/AS)