Bhabinkamtibmas Desa Kebonsari Berikan Kultum Ramadan
MADIUN (KORAN KRIDHARAKYAT.COM) - Bhabinkamtibmas Desa Kebonsari mengisi Kultum Ramadan, di Masjid At Taqwa.
Aiptu Sugito mengawali kultumnya dengan menyoroti pentingnya bulan Ramadan sebagai momen untuk meningkatkan kesadaran spiritual dan mendekatkan diri kepada Allah SWT. “Dalam Surat Al-Baqarah ayat 177, Allah SWT telah memberikan gambaran tentang ciri-ciri orang yang bertaqwa. Di bulan Ramadhan ini, mari kita refleksikan pesan tersebut agar kita dapat memperoleh manfaat sebanyak mungkin dari kesempatan yang Allah berikan kepada kita,” tegasnya.
Lanjutnya, bulan Ramadan
bukan hanya tentang menahan lapar dan haus, tetapi lebih dari itu, merupakan
kesempatan untuk membersihkan jiwa dan memperbaiki akhlak.
Aiptu Sugito
menjelaskan secara rinci ciri-ciri orang bertaqwa yang disebutkan dalam ayat
tersebut, antara lain kesalehan dalam beribadah, memberikan harta dalam keadaan
senang maupun susah, menahan amarah, serta memaafkan kesalahan orang lain.