Kades Sukosari H. Kusno : Dana BKK Tahun 2024 Untuk Pembangunan Sarana Infrastruktur
MADIUN (KORAN KRIDHARAKYAT.COM) - Setiap pemerintahan desa mempunyai program yang berbeda-beda untuk membangun desanya. Desa Sukosari Kecamatan Dagangan, Kabupaten Madiun yang memperoleh dana Bantuan Keuangan Khusus (BKK) Tahun Anggaran 2024, memanfaatkan dana tersebut untuk pembangunan sarana infrastruktur. Penggunaan dana BKK untuk paving jalan guna memperlancar transportasi dan meningkatkan perekonomian masyarakat dan dampak dari program BKK tersebut bisa mengangkat kesejahteraan warga.
KEPALA DESA Sukosari, Kecamatan Dagangan H.Kusno dalam keterangannya mengatakan, bahwa pemanfaatan dana BKK tahun anggaran 2024 yang diterima Desa Sukosari dialokasikan untuk pembangunan sarana fisik yaitu paving jalan. Dibangunnya paving jalan ini, Sabtu (25/5/2024) telah disepakati bersama melalui musyawarah mufakat antara Pemerintah Desa, BPD, LPMD serta tokoh masyarakat.“Pembangunan infrastruktur tersebut, kita wujudkan dalam bentuk pembangunan jalan paving tepatnya di RT06, RT 07dan RT 08 Dusun Sukosari Barat, volume 270 m x 2 m dengan anggaran sebesar Rp.102.000.000,- (Seratus Dua Juta Rupiah),” ungkap Kades Sukosari H. Kusno.
KADES Sukosari H. Kusno selanjutnya mengatakan bahwa dalam pelaksanaan pembangunan paving jalan, pihak pemerintah desa mengutamakan mutu dan kualitas hasil pekerjaan sehingga bangunan jalan tersebut bisa bertahan lama. “Dengan adanya pembangunan paving jalan ini diharapkan masyarakat lebih mudah dalam melakukan aktifitas sehari-hari tanpa terkendala dengan kondisi jalan. Disamping itu perekonomian masyarakat bisa lebih meningkat, maju dan berkembang baik dibidang perdagangan, pertanian, kesehatan, pendidikan dan lainnya.”pungkasnya. (KR-SAIFUL ARIF).