Berita Utama

[News][bleft]

Sari Berita

[Sekilas][twocolumns]

Warga Desa Plumpungrejo Laksanakan Kegiatan Donor Darah Bersama PMI Kabupaten Madiun

MADIUN (KORAN KRIDHARAKYAT.COM) - Perangkat dan warga Desa Plumpungrejo melaksanakan kegiatan donor darah, di Kantor Desa Plumpungrejo. Bhabinkamtibmas Desa Plumpungrejo Aipda Andik Prasetyo Utomo menyebut, kegiatan donor darah ini diselenggarakan oleh Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Madiun, dengan tujuan untuk membantu memenuhi kebutuhan stok darah di wilayah Madiun. "Kami turut berpartisipasi dalam kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan masyarakat dan untuk mendekatkan diri dengan warga", ungkapnya, Rabu (4/9/2024) lalu.



Selanjutnya, kegiatan ini menunjukkan semangat gotong royong dan kebersamaan dalam membantu sesama yang membutuhkan. "Dengan adanya kegiatan donor darah ini, diharapkan dapat memberikan manfaat besar bagi mereka yang membutuhkan transfusi darah dan meningkatkan solidaritas serta kesadaran akan pentingnya mendonorkan darah secara rutin di kalangan masyarakat", ujarnya, mengakhiri. Demikian sebagaimana diinformasikan oleh RRI Madiun. (KR-FEB/AS)

IKLAN

Recent-Post