Berita Utama

[News][bleft]

Sari Berita

[Sekilas][twocolumns]

Penguatan SDM Lokal, Langkah Strategis Kemenpar RI untuk Meningkatkan Industri MICE di Madiun


MADIUN (KORAN KRIDHARAKYAT.COM) - Kementerian Pariwisata Republik Indonesia (Kemenpar RI) menekankan pentingnya penguatan kapasitas sumber daya manusia (SDM) lokal dalam mendukung industri MICE (Meeting, Incentive, Convention, Exhibition) di daerah, khususnya di Kabupaten Madiun dan sekitarnya. Hal ini disampaikan Analis Kebijakan Ahli Muda Kemenpar RI, Nia Agmon, saat menjadi narasumber dalam kegiatan Sosialisasi Peningkatan Kapasitas SDM dalam Rangka Menunjang Industri MICE, di Aston Hotel Madiun, Selasa (15/4/2025) lalu.


Analis Kebijakan Ahli Muda Kemenpar RI, Nia Agmon menyampaikan bahwa peningkatan kualitas SDM di daerah merupakan langkah strategis agar masyarakat lokal bisa ambil bagian secara aktif dalam pertumbuhan industri MICE, baik di tingkat regional, nasional, hingga internasional.“Kami berharap kegiatan ini tidak hanya menjadi forum penyampaian informasi, tetapi juga menjadi ruang diskusi dan kolaborasi antar pelaku industri, komunitas, dan pemerintah daerah dalam meningkatkan kapasitas SDM yang berdaya saing,” ujarnya.


Analis Kebijakan Ahli Muda Kemenpar RI, Nia Agmon juga menambahkan bahwa kekuatan daerah seperti Madiun terletak pada keunikan budaya dan kearifan lokal yang bisa dikembangkan menjadi daya tarik wisata berbasis event. “MICE bukan hanya soal gedung dan pertemuan. Ia juga tentang cerita, budaya, dan manusia di baliknya. Inilah pentingnya membangun narasi lokal yang kuat,” jelas Analis Kebijakan Ahli Muda Kemenpar RI, Nia Agmon.


Melalui pelibatan aktif pelaku UMKM, budayawan, komunitas kreatif, dan sektor pendidikan, Kemenpar berharap akan lahir ekosistem industri MICE yang inklusif dan berkelanjutan di Madiun Raya. Acara ini sendiri dihadiri oleh puluhan peserta yang berasal dari berbagai sektor, termasuk pelaku industri kreatif, pengusaha lokal, komunitas pariwisata, serta didukung penuh oleh Komisi VII DPR RI. Demikian sebagaimana diinformasikan oleh RRI Madiun. (KR-YUN/AS)

IKLAN

Recent-Post