Cabang Olahraga Barongsai Jatim Berhasil Raih Empat Medali PON ke XXI Tahun 2024
MADIUN (KORAN KRIDHARAKYAT.COM) - Cabang olahraga barongsai Jawa Timur berhasil meraih empat medali pada Pekan Olahraga Nasional (PON) ke XXI tahun 2024. Terinci dua medali emas, satu perak dan satu perunggu.
Pelatih yang juga official Barongsai Jawa Timur Agus Setiawan menyampaikan keseluruhan total medali yang diperoleh tim barongsai Jawa Timur sebanyak empat medali. Terinci satu medali emas dari kategori halang rintang, satu medali emas dari kecepatan, satu medali perak kategori ketangkasan Zou Tou dan satu medali perunggu kategori barongsai tradisional. Jawa Timur menduduki urutan juara umum tiga cabang olahraga barongsai PON XXI 2024. “Totalnya empat medali, terdiri dua emas, satu perak dan satu perunggu“kata Agus Setiawan (9/9/2024) lalu.
Agus Setiawan mengungkapkan tim barongsai Jatim mendapat medali di empat kategori dari total lima kategori yang dilombakan pada cabang olahraga barongsai PON XXI 2024. Capaian ini melebihi target yang diharapkan atas usaha latihan sejak Januari 2024.
Diketahui, cabang olahraga barongsai PON XXI 2024 telah berlangsung 4-8 September 2024 di Martial Art Arena Deli Serdang Sumatra Utara. Juara umum satu cabang olahraga barongsai PON XXI 2024 diraih Sumatra Utara dengan mengumpulkan empat medali emas, dan dua perunggu. Juara umum dua cabang olahraga barongsai PON XXI 2024 diraih Aceh dengan mengumpulkan dua medali emas, dua perak dan tiga perunggu. Demikian sebagaimana diinformasikan oleh RRI Madiun. (KR-FEB/AS)