PONOROGO (KORAN KRIDHARAKYAT.COM) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Magetan menggelar Deklarasi Kampanye Damai Pilkada Serentak 2024 yang dipusatkan di Parkir Timur Pasar Baru Magetan, Selasa (24/9/2024) sore.
Deklarasi diikuti langsung oleh seluruh paslon peserta Pilkada bersama tim dan pendukungnya. Yakni paslon nomor urut 1 Nanik Endang Rusminiarti-Suyatni Priasmoro, paslon omor urut 2 Hergunadi-Basuki Babussalam dan Sujatno-Ida Yuhana Ulfa nomor urut 3.
Ketua KPU Magetan Noviano Suyade membacakan langsung deklarasi yang diikuti seluruh paslon dan tim pendukung. Mereka juga berkomitmen untuk melaksanakan kampanye yang aman, tertib, damai, dan berintegritas, tanpa hoaks, politisasi SARA, maupun politik uang. Seluruh kegiatan kampanye akan dijalankan sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Selain deklarasi juga dilakukan penandatangan pernyataan sikap oleh seluruh paslon, KPU, Bawaslu, Penjabat Bupati dan Forkopimda. "Jadi hari ini (red) kami menggelar deklarasi damai sebelum kampanye dimulai pada 25 September 2024 sampai jelang masa tenang," kata Noviano.
Menurutnya Deklarasi Kampanye Damai sesuai arahan KPU Provinsi dan KPU RI. Ia pun berharap usai deklarasi tersebut pelaksanaan kampanye dapat berjalan kondusif. "Tentu kampanye yang kita harapkan berjalan damai sesuai tagline kita Pilkada Magetan Sayuk-Rukun," jelasnya.
Penjabat bupati Magetan Nizhamul turut memberikan dorongan terciptanya Pilkada Magetan yang kondusif dan berintegritas. "Kita bersama-sama menyaksikan deklarasi kampanye damai sebagai komitmen untuk Magetan kita
Ia pun sempat mengutip penggalan lirik jinggle Pilkada Magetan soal perbedaan pilihan yang tidak masalah dan tetep bersaudara. "Bedo pilihan rapopo, kabeh dulur dadi bolo (beda pilihan tidak apa-apa, semua saudara jadi kerabat," tutup Nizhamul sambil berkelakar dengan logat jawa khasnya. Demikian sebagaimana diinformasikan oleh RRI Madiun. (KR-LID/AS).